fbpx

Strategi Retail Untuk Bertahan Selama dan Sesudah PSBB

Dengan adanya kebijakan berupa pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) oleh pemerintah, sistem distribusi barang menjadi terganggu. Maka itu, strategi retail perlu disusun agar bisnis tetap dapat berjalan.

Industri ritel kian terimpit dampak pandemi corona (Covid-19). Upaya peralihan pemasaran ke daring tidak cukup optimal menahan anjloknya penjualan. Perlu inovasi kuat dan kerja keras agar bisa bertahan (Sindonews).

Tak hanya retail kecil, perusahaan retail besar seperti departement store, supermarket, warehouse (gudang) maupun hypermarket juga mengalami hal serupa.

Selain itu, sektor UMKM pun menjadi salah satu unit bisnis yang paling merasakan dampak dari Covid-19. Sebanyak 60 juta UMKM di Indonesia kian terpuruk akibat penurunan omzet yang signifikan.

Strategi Retail Bertahan Selama & Sesudah PSBB

Sependapat dengan Suara.com, bisnis retail saat ini bisa dikatakan semakin berkembang pesat, dengan banyak bermunculan perusahaan retail di Indonesia. Baik itu perusahaan kecil ataupun yang besar. Minimarket masih menjadi salah satu retail paling dikenal di Indonesia.

LINKZ memandu para pengusaha untuk menjalankan bisnis dengan strategi yang perlu dilakukan. Baca tips strategi bisnis berikut:

6 Langkah Dasar Untuk Memulai Bisnis Sukses

5 Strategi Bisnis yang Perlu Dilakukan Agar Penjualan Meningkat

3 Strategi Penjualan untuk Pertahankan Bisnis dan Pelanggan

Dikutip dari Bisnis.com, untuk melakukan ini, Anda harus memiliki strategi penjualan yang jelas, yang dijalankan dengan benar untuk memastikan bahwa toko Anda dapat mengatasi persaingan ketat Anda dan secara konsisten menghasilkan penjualan.

Oleh karena itu sebagai pelaku UKM, Anda harus mempersiapkan strategi ampuh untuk menghadapi tantangan yang nyata saat ini.

1. Tentukan Target Market Anda yang Baru

Dalam keadaan yang sementara ini, pebisnis ataupun pengusaha harus mempersempit jangkauan usaha, dan fokus terhadap daerah sekitar yang dapat dijangkau bahkan tidak ada pelarangan.

Sebagai pelaku bisnis dalam mencari strategi bisnis yang harus diketahui yaitu apa yang dibutuhkan oleh konsumen dan bagaimana solusinya.

Sebagai contoh, Anda sebagai pedagang yang mempunyai toko fisik, Anda dapat memasarkan produk Anda dengan door to door di lokasi dekat toko fisik Anda, tentunya dengan menggunakan protokol keselamatan Covid-19.

Anda juga bisa mencari alternatif untuk menjual produk Anda di platform online untuk meningkatkan penjualan Anda.

Baca juga: Tingkatkan Penjualan Anda dalam Situasi Pandemik, Lakukan 3 Tips Ini!

2. Persempit Jangkauan Anda

PSBB yang berlaku saat ini bersifat lokal. Artinya arus barang keluar-masuk, interaksi dan juga mobilitas yang keluar-masuk sangat terbatas bahkan dilarang.

Anda sebagai pelaku bisnis UKM harus menyempitkan jangkauan pasar bahkan supplier.

Dalam melakukan analisis perpindahan ini, data dan informasi menjadi dua hal yang perlu Anda gunakan sebagai pedoman. Misalnya bagaimana perilaku membeli di saat pandemi, apa saja yang diakses dan dicari oleh konsumen.

Anda juga perlu menganalisis risiko apabila penyempitan jangkauan pasar dan pasokan. Persempitan jangkauan adalah strategi skenario parsial artinya strategi ini bukan merubah keseluruhan jangkauan pada waktu yang lama.

Lihat dan analisa kembali tren bisnis Anda melalui laporan penjualan, baik secara manual ataupun secara digital melalui aplikasi penjualan. Cek produk apakah yang masih terjual dan berjalan relatif baik, dan lihat apakah Anda bisa menemukan alternatif untuk menjual produk Anda untuk menghabiskan dead stock.

Tingkatkan Performa Penjualan dengan LINKZ

 

3. Lakukan Order Secara Digital

Terkait pandemi saat ini, konsumen enggan melakukan kontak fisik.

Untuk itu, Anda boleh mempertimbangkan untuk menggunakan aplikasi order digital untuk memesan produk langsung kepada pihak distributor. Jadi, cara ini merupakan cara yang paling efisien saat adanya social distancing saat ini.

Salah satu platform terbaik untuk melakukan digital order adalah LINKZ. Karena berbasis aplikasi digital, tentunya Anda dapat melakukan pesanan dan mengisi produk yang mulai langka dalam waktu cepat.

Ketahui fitur-fitur pada aplikasi LINKZ lebih lanjut:

Tak bisa dipungkiri bahwa gerai retail telah menjadi garda terdepan yang menjembatani antara produsen dengan konsumen.

Oleh karena itu, cara ini akan membuat transaksi jual beli Anda terhadap distributor Anda akan menjadi lebih mudah, murah, aman dan efisien. Karena itu, bergabunglah dengan LINKZ dan percepat keuntungan Anda dan distributor Anda.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *